Shower kamar mandi adalah salah satu perlengkapan mandi yang kehadirannya kini banyak digunakan sebagai pengganti gayung. Kebanyakan rumah modern saat ini sudah menggunakan shower pada kamar mandinya. Banyak keuntungan yang bisa didapat apabila menggunakan shower kamar mandi. Dengan menggunakan shower kamar mandi, kalian bisa sekaligus menghemat air. Selain itu, air yang keluar dari shower kamar mandi mengandung lebih banyak ion negatif yang bermanfaat bagi kulit tubuh. Karenanya, tubuh akan menjadi terasa lebih rileks dan segar ketika mandi menggunakan shower kamar mandi.
Banyaknya pilihan jenis dan bentuk shower kamar mandi yang beredar dipasaran, tentunya hal ini membuat kita merasa kesulitan untuk memilih shower kamar mandi yang bagus dengan kualitas terbaik. Berikut adalah 5 hal yang harus Anda ketahui saat memilih shower kamar mandi
Bentuk dan ukuran shower kamar mandi
Hal pertama dalam memilih shower kamar mandi yang harus Anda perhatikan adalah bentuk dan ukuran. Shower kamar mandi memiliki beragam jenis, beberapa yang paling umum digunakan diantaranya adalah wall shower dan hand shower.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, salah satu keuntungan menggunakan shower kamar mandi adalah untuk alasan penghematan air. Karena alasan inilah penggunaan wall shower tidak disarankan. Posisi wall shower yang permanen menempel pada tembok membuat kalian tidak bisa mengatur penggunaannya dan akan banyak air yang terbuang sia-sia.
Cek Saluran Air
Penggunaan shower kamar mandi yang efektif juga harus diimbangi dengan kondisi saluran air yang baik. Aliran air yang dibutuhkan oleh shower cenderung lebih cepat, sehingga dibutuhkan saluran air dengan kondisi yang baik atau tidak terhambat.
Ada baiknya kalian rutin membersihkan saluran air shower kamar mandi. Pastikan tidak ada sesuatu seperti kotoran atau rambut-rambut yang dapat menyumbat keluarnya air pada shower. Selain itu, memeriksa dan membersihkan kondisi saluran air pada shower kamar mandi juga ditujukan agar air yang keluar dari shower adalah air yang bersih, tanpa bercampur dengan kotoran.
Shower kamar mandi Dengan Material Terbaik
Hal penting yang harus diperhatikan ketika memilih shower kamar mandi adalah material pembuatnya. Material shower yang kurang bagus juga akan berpengaruh terhadap kualitas air yang dikeluarkannya. Shower kamar mandi dengan material besi sebaiknya dihindari. Shower kamar mandi bermaterial besi cenderung mudah berkarat, hal tersebut dapat menimbulkan air yang dikeluarkannya beraroma besi dan berbahaya apabila tertelan ataupun terkena kulit.
Sesuaikan Anggaran
Harga tentunya menjadi pertimbangan sangat penting dalam pembelian, karena Anda hanya bisa membeli apabila sesuai dengan anggaran finansialmu. Pilihlah shower kamar mandi dengan harga yang relatif terjangkau dan fungsinya sesuai dengan kebutuhan.
Pilih Shower Dengan Semprotan Air Yang Dapat Diatur
Beberapa shower kamar mandi memiliki fungsi tambahan yakni sebagai alat refleksi tubuh. Agar bisa menjalani fungsi tersebut, maka pilihlah shower kamar mandi dengan semprotan air yang dapat diatur. Kalian bisa dengan leluasa mengatur kuat atau lemahnya tekanan hingga volume air yang dikeluarkan oleh shower kamar mandi. Shower dengan semprotan yang bisa diatur ini sangat cocok digunakan di rumah karena anak-anak hingga lansia tetap bisa menggunakannya dengan nyaman.
Shower kamar mandi untuk kesehatan
Perkembangan teknologi membuat shower kamar mandi tak hanya sebatas perlengkapan kamar mandi yang praktis saja, namun shower kamar mandi pun dapat digunakan untuk memijit pundak atau bahu ketika mandi. Untuk bisa memijat pundak ataupun bahumu, shower kamar mandi tersebut akan memakai tenaga semprotan yang kuat, teknologi shower kamar mandi tipe ini diberi nama dengan sebutan Body Jet. Untuk seseorang yang mempunyai aktivitas padat, shower ini sangat cocok digunakan supaya tubuhmu menjadi lebih santai.